105 Orang Daftar Menjadi Anggota Panwaslu Kecamatan di Bangka Selatan
BASELPOS.CO, Toboali – Menjelang Pemilu 2024 mendatang, sebanyak 105 orang mendaftar menjadi anggota panitia pengawas pemilu kecamatan (Panwascam) di Bangka Selatan.
Ketua Bawaslu Bangka Selatan, Azhari mengatakan, sejak dibuka pendaftaran calon anggota panwaslu kecamatan mulai tanggal 21sampai dengan 27 September 2022, pihaknya menerima berkas pendaftaran calon anggota Panwaslu Kecamatan sebanyak 105 orang yang tersebar di 8 Kecamatan.
“Jumlah pendaftar calon anggota Panwaslu Kecamatan di Bawaslu Bangka Selatan sampai dengan hari terakhir pendaftaran kemarin berjumlah 105 orang dari delapan Kecamatan yang terdiri dari 78 pendaftar laki-laki dan 27 pendaftar perempuan,” kata Azhari, Rabu (18/9/2022).
Lebih rinci Ia menyebutkan, untuk pendaftar calon anggota panwaslu kecamatan paling banyak ada di kecamatan Toboali yakni sebanyak 29 orang pendaftar, kecamatan Airgegas 12 orang, Pulau Besar 13 orang, Payung 7 orang, Simpang Rimba 8 orang, Tukak Sadai 18 orang, Lepar Pongok 10 orang dan Kecamatan Kepulauan Pongok 8 orang pendaftar.
“Pendaftar calon anggota Panwaslu Kecamatan setiap kecamatan sudah memenuhi jumlah kebutuhan. Namun ada satu kecamatan yakni Kecamatan Kepulauan Pongok yang keterwakilan perempuan masih kurang dari jumlah kebutuhan,” ujarnya.
Untuk kecamatan yang jumlah keterwakilan perempuan masih kurang, kata Azhari, pihaknya akan melakukan perpanjangan masa pendaftaran yang akan dibuka mulai tanggal 2-8 Oktober 2022 bulan depan.
“Untuk Kecamatan Kepulauan Pongok ini jumlah kebutuhannya sudah cukup, namun keterwakilan perempuannya masih kurang 30 persen dari jumlah kebutuhan. Maka untuk memenuhi itu, Bawaslu akan melakukan perpanjangan pendaftaran untuk kecamatan tersebut,” ujarnya.
Ia menambahkan, bagi masyarakat Kecamatan Kepulauan Pongok yang ingin mendaftarkan diri menjadi calon anggota Panwaslu Kecamatan pendaftarannya diperpanjang dan dapat mengantarkan berkas pendaftaran ke Bawaslu Bangka Selatan.
Tinggalkan Balasan