Bupati Riza Herdavid Berharap Pemerintah Provinsi Dukung Pertanian di Bangka Selatan
BASELPOS.CO, Toboali – Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid berharap pemerintah provinsi (Pemprov) Kepulauan Bangka Belitung dapat terus mendukung pertanian yang ada di Kabupaten Bangka Selatan.
Hal itu, dikatakan Riza kepada Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Ridwan Djamaludin saat meninjau persawahan di Desa Rias Kecamatan Toboali.
“Kami Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan sangat berharap agar Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dapat senantiasa mendukung program pertanian di Bangka Selatan,” kata Riza Herdavid.
Ia mengatakan dengan adanya dukungan dari pemerintah provinsi diharapkan produksi hasil pertanian di Bangka Selatan dapat meningkat.
“Terimakasih kepada Pj Gubernur yang telah meninjau secara langsung persawahan di Desa Rias Toboali ini, semoga pemerintah provinsi dapat mendukung program pertanian dalam rangka peningkatan produksi pertanian di Kabupaten Bangka Selatan,” ujarnya.
Sementara itu, Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ridwan Djamaludin mengatakan, pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung siap mensupport peningkatan sarana dan prasarana persawahan yang ada di Kabupaten Bangka Selatan.
“Bangka Selatan merupakan lumbung pangannya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, untuk itu Pemerintah Provinsi akan mensupport baik peningkatan sarana maupun prasarananya, tidak hanya di Desa Rias saja, tapi di areal persawahan lainnya di seluruh wilayah Kabupaten Bangka Selatan,” kata Ridwan Djamaludin.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Gubernur Bangka Belitung, Ridwan Djamaludin bersa Bupati Riza Herdavid melakukan panen padi di areal persawahan di Desa Rias Kecamatan Toboali.
Tinggalkan Balasan