Operasi Pekat Menumbing 2023, Polres Basel Amankan 23 Tersangka
BASELPOS.CO, Toboali – Kepolisian Resor (Polres) Bangka Selatan berhasil mengamankan 23 tersangka dari 16 kasus yang diungkap dalam operasi Pekat Menumbing 2023.
Kabag Ops Polres Bangka Selatan, Kompol Harry Kartono mengatakan, dalam operasi pekat Menumbing yang dilakukan selama 12 hari mulai dari tanggal 20 sampai dengan 31 Maret, Polres Bangka Selatan berhasil mengungkap 16 kasus.
“Dari 16 kasus yang berhasil diungkap terdiri dari 5 Laporan Polisi (LP) dan 11 Laporan Informasi (LI). Kasus yang berhasil diungkap ini terdiri dari Premanisme, Judi, Prostitusi, pencurian, Curat, dan Miras,” kata Kabag Ops Kompol Harry Kartono dalam konferensi pers, Rabu (5/4/2023).
Ia menyebutkan dari 16 kasus yang berhasil diungkap, pihaknya berhasil mengamankan sebanyak 23 tersangka yang terdiri dari 5 Target Operasi (TO) dan 18 Non TO.
“Dari 23 tersangka yang diamankan, empat tersangka diamankan, sedangkan 19 tersangka lainnya dilakukan pembinaan,” ujar dia.
Ia mengatakan, Operasi pekat Menumbing dilakukan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat yang melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadhan ini. Untuk itu dirinya menghimbau kepada masyarakat jika mengetahui tindak kejahatan untuk melaporkan ke kepolisian.
“Kami imbau kepada masyarakat jika mengetahui bahwa terjadi tindak pidana terutama penyakit masyarakat segera laporkan ke Polres Bangka Selatan untuk segera ditanggapi dan proses,” imbau dia.
Tinggalkan Balasan