ASN dan Satpol PP di Test Urine Mendadak, Bupati: Saya Ingin Memerdekakan ASN di Basel dari Bahaya Narkoba
BASELPOS.CO, Toboali – Pejabat eslon II dan III di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dilakukan test urine secara mendadak usai Upacara HUT ke-77 Republik Indonesia, Rabu (17/8/2022).
Test urine yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Pemkab Basel, dilakukan bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bangka Selatan.
Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid mengatakan, test urine kepada ASN dan Satpol PP Bangka Selatan dilakukan lantaran maraknya peredaran narkoba yang terjadi di wilayah Kabupaten Bangka Selatan.
“Hari ini kami Pemerintah Daerah berkolaborasi dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bangka Selatan melakukan test urine secara mendadak usai upacara kepada ASN dan Satpol PP kami,” kata Riza Herdavid.
Ia mengatakan, test urine dilakukan bertujuan untuk memerdekakan para ASN dan Honorer di lingkungan Pemkab Basel dari bahaya Narkoba.
“Di hari kemerdekaan ini, saya ingin memerdekakan PNS saya dari bahaya narkoba, maka dari itu saya memilih di tangga 17 Agustus yang bertepatan dengan hari kemerdekaan karena semua personil di sini lengkap jadi tidak ada yang bisa lari dan sudah ter-absen secara lengkap,” ujarnya.
Untuk memberikan contoh, orang nomor satu di Kabupaten Bangka Selatan ini bersama dengan Wakil Bupati, Debby Vita Dewi dan juga Sekda Bangka Selatan ikut melakukan test urine.
“Tadi saya bersama wakil Bupati dan juga Sekda ikut test urine, tinggal nanti kita melihat hasilnya dan saya berharap dari PNS Kabupaten Bangka Selatan betul-betul bisa merdeka dari bahaya narkoba,” ujarnya.
Riza menegaskan jika ditemukan ada ASN yang positif narkoba maka akan ditindak mulai dari disiplin hingga sampai ke pemecatan sesuai dengan regulasi yang ada.
“Untuk sanksi pasti ada tapi nanti soal regulasi kita cek di BKD yang jelas akan ada sanksi keras dan tegas dari pemerintah daerah terkait narkoba ini bisa jadi sampai situ kalau memang arahnya bisa dengan pemecatan,” tegasnya. (advetorial)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan