Kapal Kargo MV Serasi I Tenggelam di Perairan Selat Bangka, 17 ABK Berhasil Selamat
BASELPOS.CO, Toboali – Kapal Motor kargo MV Serasi I dikabarkan tenggelam di perairan Selat Bangka, Kecamatan Pulau Besar, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (1/12/2022).
Diketahui kapal kargo dengan rute Pantimban, Jawa Barat menuju Belawan, Sumatera Utara tersebut tenggelam di titik koordinat 2°42,370’S 105°51,263’E sekitar pukul 02.20 WIB dini hari.
Beruntung kapal yang di nahkodai kapten subur beserta anak buah kapal (ABK) yang berjumlah 17 orang berhasil selamat setelah menyelamatkan diri menggunakan perahu karet (Liferaft).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang I Made Oka Astawa mengatakan, peristiwa tenggelamnya kapal itu bermula adanya laporan dari Manajer Operasional MV Serasi I Deo pada Kamis (1/12) sekira pukul 02.20 WIB kepada Command Center. Dalam laporannya bahwa KM Kargo MV Serasi I sudah kemasukan air sekitar pukul 01.09 WIB.
Menurut dia, berdasarkan laporan manajer kapal ini, bahwa pukul 01.09 itu Kapten Subur memberitahukan bahwa kapal sudah kemasukan air dan berencana akan segera lego jangkar di sekitar lokasi. Lalu jam 01.28 diterima informasi lagi bahwa kapal sudah posisi nungging.
“Setelah menerima informasi ini, Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang membuka Operasi SAR Gabungan dan mengerahkan personel Unit Siaga SAR Muntok. Kemudian langsung diturunkan menuju ke lokasi untuk melakukan evakuasi. Selanjutnya pada pukul 03.23 korban MV Serasi 1 berhasil dievakuasi oleh KM Lotus, dan dibawa menuju ke Pelabuhan Muntok estimasi waktu pukul 14.00 WIB,” kata I Made Oka Astawa, Kamis (1/12/2022).
Ia mengatakan, Untuk personel yang terlibat dalam operasi ini terdiri dari Basarnas, TNI AL, Ditpolairud, Satpolairud Polres Babar, KSOP, BPBD Babar, Fortynine Diving Club, KKP dan Puskesmas Muntok.
“Atas kejadian tersebut kami memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden kapal tenggelam itu dan semua awak kapal berhasil dievakuasi,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan