Terima Penghargaan dari Kemenkumham RI, Bupati Riza: Kami Siap Dukung Percepatan Pembangunan Pelayan Publik
BASELPOS.CO, Toboali – Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan menerima penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI), Rabu (3/5/2023).
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia, Yassonna laoly kepada Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid, di Jakarta.
Penghargaan tersebut berkaitan dengan kebijakan dukungan pemerintah kabupaten dalam percepatan pembangunan dan pelayanan publik oleh Kemenkumham RI.
Kabupaten Bangka Selatan menjadi empat daerah di Indonesia yang menerima penghargaan dari Kemenkumham RI bersama tiga daerah lainnya yakni Kota Pasuruan, Kota Blitar, dan Kabupaten Tangerang.
Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid mengucapkan apresiasi dan rasa syukur kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mendukung percepatan pembangunan pelayanan publik di Bangka Selatan.
“Percepatan pembangunan dan peningkatan pelayanan publik di semua lini menjadi fokus kami. Penyediaan sarana prasarana lembaga permasyarakatan oleh Kementerian Hukum dan HAM akan kami dukung penuh, karena tujuannya untuk masyarakat,” kata Riza.
Ia mengatakan, selain mendukung terhadap penyediaan lembaga pemasyarakatan, pemerintah Kabupaten Bangka Selatan juga telah memberikan dukungan penuh kepada penyediaan pengadilan negeri dan pengadilan agama.
“Saya meyakini dengan semakin dekatnya pelayanan publik kepada masyarakat dapat menimbulkan efek aktivitas ekonomi dan percepatan pembangunan serta dapat mengurangi beban biaya masyarakat,” pungkas dia.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan